Tag Archives : yogyakarta

Merayakan Kepulangan Joni dan Susi


Di luar lagu-lagu yang terdengar dan terkesan politis karena membahas perkara aktivisme, kekerasan yang dilakukan negara, berbagai kasus HAM, sampai perkara moral, sebenarnya ada satu benang merah yang menghubungkan musik Sisir Tanah dan Melancholic Bitch: Cinta.

Selengkapnya »
Auretté and The Polska Seeking Carnival

AATPSC yang Bermekaran


Pada 31 Desember 2018, band pop-folk asal Yogyakarta Auretté and The Polska Seeking Carnival merilis album kedua mereka dengan tajuk Bloom. Album ini sudah dapat didengarkan di Spotify, iTunes, Apple Music, dan berbagai digital stores lainnya. Tahun 2013 silam, kugiran pop-folk asal Yogyakarta, Auretté and The Polska Seeking Carnival atau AATPSC pernah menghimpun antusiasme publik yang tinggi terhadap karya mereka dengan…

Selengkapnya »
Sisir Tanah (Foto: Anom Sugiswoto)

Sisir Tanah dan Nyanyian Eksistensial


Prolog Di batas sore menjelang malam kesedihan terurai. Horizon siluet digelar oleh langit dari atas Pantai Glagah yang indah. Suara gemuruh ombak menjernihkan suasana. Putihnya pasir pantai mengandaikan kejujuran. Wangi laut Glagah adalah wangi kerinduan. Seperti rindu, Glagah menghadirkan memoar. Dulu sekali, pergi ke Temon, Kulon Progo, bukan sekadar menunaikan ibadah libur ke pantai. Namun, pergi bersolidaritas bagi warga yang…

Selengkapnya »
Kota & Ingatan - Kurun (Foto: Kota & Ingatan)

Kurun: Musik dan Politik Otentik


Pengantar: tentang politik Politik. Kata yang belakangan terdengar bengis, kotor, jahat dan menjijikkan. Kenapa bisa demikian? Karena di era kontemporer, politik dimaknai sebatas sebagai sebuah perkara kekuasaan: ada yang menguasai, ada yang dikuasai. Praktik politik ini makin terdengar menjijikkan karena maknanya yang makin tereduksi menjadi sebatas semacam tonil yang diulang tahun demi tahun: warga negara hanya punya kuasa untuk memilih…

Selengkapnya »
Pertunjukan Selepas Pendar Nyalang Berbayang oleh Airportradio (Serunai / Aris S)

Kesunyian Airportradio


Ada satu dikotomi yang cukup menarik untuk dibahas: sunyi dan bunyi. Pertanyaan yang sempat dilontarkan oleh komponis avant-garde John Cage yang lantas memicunya untuk menggubah karya bertajuk “4:33”. Dalam karya tersebut John Cage dan para pemainnya benar-benar diam, tidak memainkan alat musik. Maka, hasilnya adalah, alih-alih muncul hingar bingar orkestrasi, yang ada adalah kesunyian yang begitu intens. Bunyi terkadang hadir…

Selengkapnya »
Kota & Ingatan Merilis Video Klip Single Ketiga Bertajuk Memoar (Serunai / Kota & Ingatan)

Kota & Ingatan Rilis Single Ketiga Bertajuk “Memoar”


Kuintet rock asal Yogyakarta, Kota & Ingatan merilis single ketiga bertajuk “Memoar”. Lagu baru ini dapat didengarkan di kanal layanan video Youtube. Setelah sebelumnya melepaskan single “Alur” pada 2016, dan “Peluru” pada 2017. di paruh akhir 2018 ini (15/10) mereka kembali melepaskan sebuah single baru. Tak hanya hadir dalam format audio, “Memoar” dihadirkan dalam bentuk video klip lengkap dengan lirik…

Selengkapnya »

Mobilitas​ ​Seniman​ ​Gelandangan​ ​Kosmopolit dan​ ​Strategi​ ​Kebudayaan​ ​Kita


Rekan-rekan pekerja seni yang saya hormati, Mengapa sekarang ada begitu banyak institusi yang menawarkan program residensi? Dan apa efek dari meningkatnya kesempatan mobilitas bagi keberlangsungan praktik seni dalam konteks kita? Mengapa ada institusi atau galeri, yang mau membayari seniman ongkos tiket, akomodasi dan uang saku untuk berkarya di luar negeri? Transaksi nilai apa yang berlangsung dalam mobilitas residensi seniman? Benarkah…

Selengkapnya »

Aksi Protes Warnai Pembukaan Pameran Sitok Srengenge


Pembukaan pameran lukisan karya Sitok Srengenge di Langit Art Space, Jalan Sonosewu, Ngestiharjo, Yogyakarta pada Kamis (18/5) malam diwarnai dengan aksi penolakan. Para penolak pameran menyebut aksi malam itu merupakan bentuk sanksi sosial terhadap Sitok Srengenge terkait kasus perkosaan yang menjerat dirinya. Pameran lukisan bertema “Srengenge” atau matahari yang dibuka malam itu menampilkan karya-karya berupa lukisan abstrak tentang lanskap situasi…

Selengkapnya »
Jono Terbakar (Serunai / Dokumentasi: Jono Terbakar)

Jono Terbakar Rilis “Ziarah” pada Makjega Gig Volume 1


Duo akustik yang mendaku memainkan musik acoustic heavy-mental, Jono Terbakar, melepas mini-albumnya yang berjudul Ziarah, Sabtu (15/4) yang lalu. Mini album tersebut merupakan hasil kolaborasi antara mereka dengan BW Purbanegara, sutradara film dengan judul yang sama, Ziarah. Tanpa hingar bingar, duo yang digawangi oleh Nihan Lanisy dan M. N. Hidayat ini memilih melepas album mereka dengan konsep gigs yang diselenggarakan…

Selengkapnya »
DJ NuRe Onna asal Swiss sedang menampilkan pertunjukan eksplorasi bunyi ke penonton JNB Fest 2017 (15/01). (Serunai / Aloysius Bram)

Ibadah Bising melalui Jogja Noise Bombing Fest 2017


Bunyi apa pun bisa menjadi musik. Tapi tidak jarang kemudian tersegmentasi. Semua jenis musik mampu mengantarkan pelaku maupun pendengarnya kepada pengalaman transendental. Tak terkecuali kesunyian ala John Cage dan kebisingan yang dirangkum oleh genre noise. Mengalami noise tidak melulu berkutat dengan kebisingan. Lebih dari itu, dibutuhkan kepekaan terhadap suara, sebab di dalamnya kaya akan bunyi dengan beragam frekuensi. Sore itu…

Selengkapnya »